Mengembalikan GRUB Ubuntu 10.04 yang Hilang Setelah Instal Windows XP
1. Siapkan Live CD Ubuntu 10.04.
2. Masukkan Live CD kemudian klik "Try Ubuntu 10.04".
3. Setelah itu masuk ke terminal dan ketikkan:
sudo fdisk -l
Maka akan terlihat pembagian harddisk seperti gambar diatas. Perhatikan letak partisi Ubuntu, yaitu terletak pada : /dev/sda6 (letak partisi ubuntu berbeda-beda tergantung partisi anda). Selanjutnya ketik:
sudo mkdir /media/sda6
sudo mount /dev/sda6 /media/sda6
sudo grub-install -root-directory=/media/sda6 /dev/sda
5. Kalau terlihat tulisan "Instalation finished. No error reported", berarti anda berhasil.
6. Sekarang tinggal anda restart komputer anda dan lihat hasilnya.
Sekian dulu. Semoga bermanfaat. Kalau ada masalah bisa di share disini.. ^_^
0 komentar:
Posting Komentar
Kritik dan saran yang anda berikan akan sangat bermanfaat bagi kami untuk terus memberi yang terbaik. ^_^